Jenis Jenis Komputer Pribadi

Jenis-Jenis Komputer Pribadi – Komputer Pribadi atau dalam bahasa inggis disebut Personal Computer adalah istilah yang merujuk pada sebuah komputer yang bisa diperoleh dan digunakan setiap orang dengan mudah. Komputer pribadi disebut juga dengan mikrokomputer. Dalam segi bentuk dan kemampuan komputer itu sendiri, komputer pribadi atau mikrokomputer terbagi kepada beberapa jenis, yaitu:

Jenis-Jenis Komputer Pribadi


1. Komputer Desktop
Komputer desktop adalah jenis komputer pribadi yang penggunaannya ditujukan pada satu lokasi. Sifat dari komputer desktop adalah tidak portable, Monitor dan perlengkapan lainnya seperti mouse, keyboard dibuat terpisah. Komputer desktop biasanya digunakan di kantor atau rumah, dipakai untuk menyelesaikan pekerjaan sehari-hari.

2. Laptop atau Notebook
Kemampuan dan fungsi laptop hampir sama dengan komputer desktop. Yang berbeda adalah laptop bisa dibawa kemana-mana dengan mudah karena memang ditujukkan untuk penggunaan secara mobile. Laptop bisa dijalankan menggunakan sumber daya baterai yang tertanam di dalamnya. Inti komputer, layar, keyboard, mouse dan peripheral lainnya dirancang menyatu.
3. Netbook
Komputer pribadi jenis Netbook memiliki sifat yang mirip dengan laptop Notebook. Hanya saja Netbook memiliki ukuran yang lebih kecil serta kemampuan pengolahan data dibawah Laptop.
4. PDA
PDA singkatan dari Personal Digital Assistant adalah komputer yang memiliki ukuran sangat kecil sehingga bentuknya mirip Handphone. Layar yang digunakannya biasnya menggunakan teknologi sentuh dan untuk media penyimpanan menggunakan kartu memori.

5. Server
Komputer Server dirancang untuk dapat melayani permintaan dari komputer klien dalam sebuah jaringan komputer. Komputer Server memiliki media penyimpanan yang lebih besar dan processor yang lebih kuat. Komputer Server dijalankan dengan berbagai program di dalamnya yang dapat melayani permintaan dari sisi klien dan dapat mengalokasikan sumber daya seperti memori.
6. Wearable Computer
Wearable Computer adalah penemuan teknologi yang begitu besar dalam sejarah komputer. Penggunaan Wearable Computer layaknya pakaian yang dapat mendeteksi aktifitas yang memakainya. Seperti yang terjadi pada atlet lari yang mengenakan Wearable Computer untuk melihat kamampuannya dalam berlari sehingga didapat kecepatan berlarinya, atau dari data tersebut bisa diolah menjadi pengukur pembakaran kalori.

7. Komputer Tablet
Komputer Tablet adalah jenis komputer yang hampir sama dengan laptop atau netbook. Hanya saja komputer jenis ini lebih simple dan lebih mobile. Layar yang digunakannya menggunakan teknologi sentuh. Contoh Komputer Tablet seperti iPad, Samsung Galaxy Tab dan sekarang banyak sekali bermunculan jenis komputer ini dengan menawarkan beragam fitur canggih.


Jenis Jenis Personal Computer atau Komputer Pribadi

Itulah penjelasan pengenai pembagian jenis-jenis komputer pribadi. Lihat juga artikel lainnya mengenai klasifikasi pembagian jenis-jenis komputer. Jenis-Jenis komputer berdasarkan pada prinsip operasional dan Jenis Komputer Berdarkan Kemampuan Daya Pengolahan.


Tag : Komputer
0 Komentar untuk "Jenis Jenis Komputer Pribadi"

Back To Top